Posted by : Ellzhar Faridzqy Adam March 17, 2015

Animator merupakan pekerjaan impian para penggemar animasi, mungkin saja 'kan?
Tapi kenapa kalian harus membaca artikel ini? Apa ada yang salah? Mari simak pembahasannya.


Kalian hobi menonton animasi Jepang? Mungkin dengan menjadi animator akan sangat menyenangkan. Kalian bekerja sesuai yang diinginkan dan mendapat gaji yang besar. Benarkah itu?
Tak semuanya benar, simak saja kisah Henry Thurlow.

Dikutip dari laman Kotaku, pada Minggu (15/3/'15), Thurlow yang berasal dari New York sekarang bekerja di Studio Pierrot. Ia turut menggarap anime kenamaan, sebut saja Akatsuki no Yona, Tokyo Ghoul, dan Naruto : The Last. Itulah judul anime yang terkenal yang ikut ia garap.


Berbagai kendala ia lewati sebelum ia bekerja sebagai animator. Sebagai orang asing di negri Sakura dengan bahasa utama Inggris, ia sempat ditolak dari berbagai studio animasi. Permasalahnya cukup klasik, bahasa dan visa.


Setelah mempelajari bahasa yang cukup demi berkomunikasi dalam pekerjaannya, ia diterima di Studio Pierrot. Sebuah studio yang terhitung tidak terlalu besar.
Adegan anime yang Henry Thurlow buat.

Menurutnya, ia menyatakan bahwa industri anime merupakan industri yang keras. Bahkan untuk standar orang Jepang yang terkenal gila kerja. Orang-orang bekerja terlalu keras, sehingga banyak diantara mereka yang sampai mutah - muntah.

Deadline ada setiap jam. Minggu paling santai terhitung memiliki jam kerja 10 jam per hari selasa 6 hari per minggu. Di Pierrot, Thurlow dibayar US$2 hingga US$4 per gambar atau setara Rp 26.000 sampai Rp 52.000 dan secara rata-rata ia mendapat US$40 per hari atau setara Rp 520.000. Artinya, dalam sebulan ia bekerja, Thurlow mendapat penghasilan US$1000 yang setara dengan Rp 13.000.000.


Baginya, bekerja di industri 'sadis' ini cukup membuatnya menderita. Tapi memang dari sisi kesenangan, ia puas dengan apa yang ia kerjakan.




Source : JapaneseStation, Liputan6

Leave a Reply

Silakan komentari artikel berikut dengan sopan dan tidak menyinggung hal barbau SARA. Terima kasih ~

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

- Copyright © Techno - NEWS! - Hatsune Miku- Dibuat oleh : DJogzs -